Keunggulan Program Studi S1 PJKR Kampus UNESA 5 Magetan

No. Aspek Keunggulan Deskripsi
1 Fokus pada Pendidikan Jasmani Inklusif Sebagai prodi yang adaptif terhadap kebutuhan zaman, PJKR UNESA 5 menekankan pengembangan kompetensi guru PJOK inklusif. Mahasiswa dibekali pemahaman pedagogi adaptif, modifikasi pembelajaran, dan praktik langsung di sekolah inklusi dan komunitas disabilitas.
2 Berbasis Kewirausahaan Olahraga Lokal Prodi PJKR Magetan menekankan pada pengembangan jiwa kewirausahaan di bidang olahraga dan rekreasi berbasis potensi lokal seperti sport tourism, permainan tradisional, dan kebugaran komunitas. Mahasiswa diarahkan untuk mampu merintis usaha mandiri yang kontekstual dengan wilayah Magetan dan sekitarnya.
3 Kurikulum Kontekstual Berbasis MBKM dan Lokalitas Kurikulum Prodi PJKR Magetan disusun berbasis OBE dan CPL, mendukung program MBKM, serta menyertakan mata kuliah dan praktik yang terhubung dengan sport tourism lokal, serta olahraga masyarakat berbasis desa.
4 Kompetensi Lulusan Multiperan Lulusan PJKR UNESA 5 Magetan disiapkan untuk mampu berperan sebagai guru PJOK inklusif, pelatih olahraga, instruktur kebugaran, wirausahawan, peneliti, serta fasilitator sport tourism. Hal ini menjadikan lulusan memiliki daya saing tinggi di berbagai sektor.
5 Dukungan Fasilitas, Praktik Lapangan, dan Mitra Daerah Prodi didukung dengan fasilitas praktik memadai serta kerja sama aktif dengan sekolah, komunitas olahraga, dinas terkait, dan sektor wisata olahraga di Magetan–Madiun–Ngawi, sehingga mahasiswa memiliki banyak pengalaman praktik lapangan yang relevan.
6 Nilai Dasar Kuat dan Berbasis Konteks Lokal Nilai dasar seperti integritas, adaptivitas, inovasi, kolaborasi, kewirausahaan, dan keberpihakan pada inklusi serta kearifan lokal menjadi fondasi pembentukan lulusan. Prodi menekankan pentingnya karakter guru yang adil, empatik, dan mampu memajukan komunitas melalui pendidikan jasmani.